PEREMPUAN DAN KENANGAN


Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia ( KBBI ) arti kata kenangan adalah sesuatu yang membekas dalam ingatan,. Arti lainnya dari kenangan adalah kesan. Ada kenangan masa lalu yang berisi ingatan atau kerinduan terhadap hal - hal yang sudah di lalui. Setiap orang pasti mempunyai kenangan terhadap masa lalu . 

yap... adanya banyak kenangan yang di rasakan pada masa lalu, mulai sedih hingga bahagia , untuk kenangan yang menyedihkan, mayoritas orang ingin melupakan dan tidak ingin mengingatnya lagi. sementara kenangan indah ingin terus diingat dan bahkan ingin diulang kembali. Apalagi jika kenangan tersebut dilalui bersama orang - orang terbaik dan terdekat.

tiga hal dalam hidup yang tidak akan kembali , waktu, kenangan dan kesempatan. Dari quotes tentang kenangan tersebut, setidaknya kita dapat belajar bahwa ketiga hal tersebut sangat penting dan perlu dihargai 

1. Waktu, merupakan sesuatu yang tidak terlihat, namun dapat dirasakan dan terus berjalan. Orang yang tidak dapat menghargai waktu maka mereka sudah dipastikan akan sangat merugi. 

2. Kenangan, bisa berupa indah dan  buruk, namun keduanya bisa menjadi sesuatu yang bermanfaat untuk kehidupan, tergantung sejauh mana kita memandang dan memaknai hal tersebut. 

3. Kesempatan, dalam kehidupan manusia senantiasa dibarengi dengan kesempatan, kesempatan itu hadir dalam kehidupan, akan tetapi ia menjadi benar - benar berguna ketika kita siap dengannya. 

Jika kita mengolah kenangan dengan baik, maka hal tersebut akan menjadi sesuatu yang positif untuk kehidupan , bahkan bukan tidak mungkin akan menjadi kekuatan dalam kehidupan. Kenangan itu tidak dapat dilenyapkan, karena ia akan terus menempel dengan pemiliknya , sebab terpatri dalam pikiran. 

Ada sesuatu yang tak pernah berakhir meski telah berhenti ( Devania Annesya ) . Adakah di antara kamu yang mempertanyakan kata - kata tersebut ? Jawabannya yaitu kenangan masa lalu, meskipun telah berhenti , namun ia tidak benar - benar berakhir, sebab terus berputar ada dalam pikiran dan kenangan. 

Merawat kenangan itu sangat bagus dan baik, apalagi  yang bisa mendorong kita untuk terus melangkah maju." Ingatan adalah kotak yang perlu terus dikunjungi untuk melukis peta ke depan, menyadari mana yang perlu dipugar, dan mana yang  akan dibawa menjadi bagian diri " ( Lucia Priandarini ).

Kenangan indah adalah sesuatu yang sangat berharga, bisa menjadi obat di kemudian hari. Apapun yang kita lakukan, suatu hari akan menjadi kenangan. Berikan yang terbaik hingga menjadi orang yang pantas untuk dikenang  


" Tidak mudah bagi kepalaku menghapus kenangan , ketika hatiku masih menyimpan rapi  di almari terbaikku ". 

Probolinggo,01112021


 

Komentar

  1. Kenangan yang baik pasti akan selalu terkenang dan ingin mengulang lagi... :)

    BalasHapus
  2. لن ترجع الا يام التى مضت👍😘

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

ADA TAPI LANGKA

العاقل يكفي بالاشارة

KISAH CINTA SUFI YANG MENGGETARKAN